Bagi Anda yang kini menginjak bangku kelas 12 Sekolah Menengah Atas (SMA), tentunya tidak lama lagi kalian akan melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih lanjut yaitu perkuliahan. Tentunya Anda akan menghadapi kebingungan soal pemilihan tempat kuliah yang bisa Anda jadikan sebagai tempat untuk memperkaya ilmu dan pengetahuan Anda.
Nah, untuk menjawab kebingungan Anda, artikel ini akan membahas lengkap mengenai salah satu tempat kuliah swasta di Bandung yaitu Universitas Ma’seom. Universitas ini terletak di Kota Bandung, Jawa Barat. Bagi Anda yang bertempat tinggal di Bandung, Anda bisa masuk ke universitas ini sebagai pilihan perguruan tinggi jika Anda belum menemukan mana yang cocok untuk Anda.
Mengapa Kuliah di Unviersitas Ma’soem?
Rekomendasi untuk berkuliah di Universitas Ma’soem ini bukanlah tanpa alasan yang jelas. Pastinya dengan berkuliah disini, Anda akan mendapatkan tunjangan layanan dan fasilitas yang memadai. Sebagai mahasiswa/i di Universitas Ma’soem nantinya, Anda juga akan mendapatkan beberapa hal menarik, yaitu :
1. Terdapat beragam fakultas dan program studi (prodi)
Hal menarik pertama yang bisa Anda temukan dari Universitas Ma’soem ini adalah pilihan fakultas dan program studi yang beragam. Beberapa fakultas dan program studi yang tersedia yaitu Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam: prodi Perbankan Syariah (S1) dan prodi Manajemen Bisnis Syariah (S1); Fakultas Komputer: prodi Sistem Informasi (S1), prodi Komputerisasi Akuntasi (D3) dan prodi Digital Bisnis (S1); Fakultas Pertanian: prodi Agribisnis (S1) dan prodi Teknologi Pangan (S1); Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan: prodi Pendidikan Bahasa Inggris (S1) dan prodi Bimbingan dan Konseling (S1).
Dengan adanya beragam fakultas dan program studi yang tersedia, Anda bebas memilih apa yang memang Anda inginkan. Semua fakultas dan program studi sama-sama akan menawarkan pembelajaran terbaik kepada Anda agar kedepannya Anda bisa menjadi lulusan Universitas Ma’soem yang dapat bersaing di dunia kerja.
2. Terdapat fasilitas asrama putra dan putri
Selanjutnya dengan berkuliah di universitas swasta di Bandung yang satu ini, Anda juga akan mendapatkan fasilitas asrama untuk putra dan putri. Dengan adanya fasilitas ini bisa Anda manfaatkan jika memang Anda menginginkan tempat tinggal yang tidak jauh untuk menjangkau kampus.
Apalagi untuk Anda yang berasal dari luar kota, fasilitas asrama ini akan sangat berguna untuk Anda dimana Anda tidak harus membayar sewa kost bulanan. Jadi Anda bisa menghemat pengeluaran dengan tinggal di asrama yang telah disesdiakan. Untuk kamarnya sendiri, asrama putri ada sebanyak 168 dan untuk putra ada 48 kamar.
3. Perpustakaan yang lengkap
Alasan ketiga yang melatarbelakangi mengapa Anda harus berkuliah di Universitas Ma’soem sekaligus yang menjadi hal menarik dari kampus ini adalah tersedianya perpustakaan dengan koleksi yang lengkap, baik buku fiksi maupun nonfiksi yang bisa menunjang aktivias perkuliahan Anda.
Tentunya Anda sebagai mahasiswa/i akan mendapatkan tugas yang harus dikerjakan. Para dosen juga akan memberikan Anda saran untuk mengambil buku di perpustakaan sebagai rujukkan untuk menyelesaikan tugas Anda. Dengan koleksi buku yang lengkap, maka Anda akan sangat terbantu untuk merampungkan seluruh tugas yang diberikan dosen.
Demikianlah informasi mengenai Universitas Ma’soem dan mengapa Anda harus berkuliah disini. Mengingat tahun ajaran baru akan tiba beberapa bulan ke depan, bagi Anda yang berminat berkuliah disini, Anda bisa mendapatkan informasi selengkapnya melalui situs resmi miliki kampus. Disana Anda akan mendapatkan beberapa informasi mengenai pendaftaraan bahkan biaya kuliah yang ditetapkan.